VISITOR

14 April 2013

Penjelasan Standar Atribut Event HTML


Melanjutkan postingan saya yang kemarin tentang Penjelasan Atribut Standar HTML, kali ini saya akan menjelaskan tentang Standar Atribut Event pada HTML. Atribut event  digunakan HTML untuk mengambil suatu action/tindakan yang menyesuaikan pada kondisi browser. Di bawah ini adalah daftar Standar Atribut Event yang dapat dimasukan ke dalam  elemen HTML/XHTML.

Event <body> dan <frameset>
Atribut di bawah ini hanya dapat digunakan pada <body> atau <frameset>.

AtributValuePenjelasan
onloadscriptmengeksekusi script ketika memuat dokumen HTML
onunloadscriptmengeksekusi script ketika unload dokumen HTML

Event Form
Atribut-atribut di bawah ini dapat digunakan pada elemen form.

AtributValuePenjelasan
onblurscriptmengeksekusi script ketika elemen kehilangan fokus (loses focus)
onchangescriptmengeksekusi script ketika nilai elemen berubah/diganti
onfocusscriptmengeksekusi script ketika elemen mendapatkan fokus (get focus)
onresetscriptmengeksekusi script ketika form di reset (ulang)
onselectscriptmengeksekusi script ketika elemen dipilih
onsubmitscriptmengeksekuai script ketika form di submit

Event Image
Atribut di bawah ini dapat digunakan pada elemen <img>

AtributValuePenjalasan
onabortscriptmengeksekusi script ketika proses memuat gambar gagal/terputus

Event Keyboard
Atribut di bawah ini dapat digunakan pada semua elemen. Kecuali, <base>, <bdo>, <br>, <frame>, <frameset>, <head>, <html>, <iframe>, <meta>, <param>, <script>, <style>, dan <title>.

AtributValuePenjelasan
onkeydownscriptmengeksekusi script ketika key ditekan
onkeypressscriptmengeksekusi script ketika key ditekan dan dilepas
onkeyupscriptmengeksekusi script ketika key dilepas

Event Mouse
Atribut dibawah ini dapat digunakan pada semua elemen. Kecuali, <base>, <bdo>, <br>, <frame>, <frameset>, <head>, <html>, <iframe>, <meta>, <param>, <script>, <style>, dan <title>.

AtributValuePenjelasan
onclickscriptmengeksekusi script ketika tombol mouse di klik satu kali
ondblclickscriptmengeksekusi script ketika tombol mouse di klik dua kali
onmousedownscriptmengeksekusi script ketika tombol mouse di tekan
onmousemovescriptmengeksekusi script ketika kursor  mouse berpindah
onmouseoutscriptmengeksekusi script ketika kursor mouse bergerak keluar dari sebuah elemen
onmouseoverscriptmengeksekusi script ketika kursor mouse bergerak melebihi sebuah elemen
onmouseupscriptmengeksekusi script ketika tombol mouse dilepas

Sekian postingan saya kali ini, "Lakukanlah, apa yang sudah sobat rencanakan".

2 komentar:

  1. Cocok om... Aku suka.... :D
    Di tunggu visiting backnya#
    Semoga sukses ya Om

    BalasHapus
  2. amin,,,trims sob ady

    BalasHapus

Beri komentar Sobat untuk memperbaiki kekurangan dan kesalahan pada Blog ini dengan bahasa dan etika yang benar!!!! terima kasih